You need to enable javaScript to run this app.

Hari ke empat pelaksanaan Asesmen.

  • Jum'at, 20 Oktober 2023
  • #berita
  • Administrator
  • 0 komentar
Hari ke empat pelaksanaan Asesmen.

Padang aro, 20/10/2023,
Setelah Peserta JF Madya dan Administrator, JF Muda dan Pengawas, hari ini giliran Pelaksana yang menjadi peserta Asesmen. Seperti sebelumnya, Asesmen ini mencakup pada materi psikologi, seperti tes kepribadian, tes analisis masalah, dan tes kemampuan serta instrumen lainnya dengan menggunakan sistem CAT (Computer Assisted Test).

Selain itu, ada 8 (delapan) kompetensi manajerial yang diukur, yaitu integritas, kerjasama, komunikasi, orientasi pada hasil, pelayanan publik, pengembangan diri dan orang lain, mengelola perubahan, pengambilan keputusan. Kemudian ada 1 (satu) kompetensi sosial kultural yang akan diukur, yaitu perekat bangsa yang dilakukan melalui Zoom Meeting.

Perlu ditekankan kepada peserta bahwa jangan dikira asesmen ini nantinya hanya sebagai bentuk untuk memutasi, merotasi atau promosi jabatan semata, namun sebenarnya adalah upaya untuk memetakan kompetensi setiap pegawai, apakah sudah sesuai dengan kompetensi dan bidang yang dicapai atau diperlukan peningkatan kompetensi pegawai seperti yang telah diamanatkan pada Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 3 Tahun 2020 tentang Manajemen Talenta Aparatur Sipil Negara.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

IRWANDI OSMAIDI, SE

- Kepala Dinas -

Selamat datang di Website kami Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Solok Selatan, Website ini dimaksudkan sebagai...

Berlangganan
Jajak Pendapat

Bagaimana Pendapat Anda Tentang Website ini ?

Hasil
Banner